Suarabayuangga.com, – Destinasi wisata pantai di Probolinggo memang tidak ada habisnya dalam menyuguhkan keindahan dan ketenangan suasananya. Probolinggo yang memiliki letak geografis yang strategis memang memiliki potensi pinggir pantai yang melimpah.
Salah satunya Destinasi Wisata Pantai Duta (Randu Tata) yang berada di Desa Randu Tata, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo. Destinasi bahari pinggir pantai yang menyuguhkan pemandangan sore yang indah tersebut dikelilingi oleh pohon cemara laut dan susana hutan mangrove yang membuat siapapun merasa tenang ketika mengunjunginya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Difasilitasi dengan jembatan kayu untuk berkeliling hutan mangrove, Pantai Duta juga menyediakan beberapa spot tempat duduk bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana hutan mangrove.
Tak hanya itu, dikelilingi oleh pohon cemara laut disepanjang area pantai membuat destinasi ini banyak digemari oleh organisasi atau kelompok yang ingin mengadakan kegiatan disekitar pantai seperti Persami (perkemahan sabtu-minggu), outbond, rekreasi keluarga, dan banyak lagi.
Alan, salah satu pengunjung mengatakan Pantai Duta memang cocok dikunjungi oleh semua kalangan, baik sendirian, bersama pasangan, maupun bersama keluarga dikarenakan pelayanan dan fasilitas yang aman dan memadai.
“Disini sangat cocok bagi semua kalangan, mau sendirian, bareng Pasangan, keluarga, karena fasilitas yang memadai dan aman untuk anak-anak” jelasnya.
Dirinya berharap untuk destinasi wisata di Probolinggo lebih ditingkatkan lagi pengelolaannya seperti menambah fasilitas keamanan dan pengawasan agar keluarga yang membawa anak kecil dapat merasa tenang ketika berkunjung.
“Harapannya mungkin lebih ditingkatkan lagi tentang pengelolaannya agar keluarga yang membawa anak kecil merasa aman ketika berkunjung” harapnya. (Aln)