Suarabayuangga.com, – Pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi (Probo-Wangi) yang saat ini berlokasi di Desa Jabung Sisir dan Kecamatan Kotaanyar berdampak kepada ruas jalan umum yang dilewati masyarakat sekitar. Sabtu, 08/06/2024.
Banyaknya aduan masyarakat terkait dampak pembangunan Jalan Tol tersebut, pihak pelaksana Tol Probo-Wangi menanggapi hal tersebut sebagai tanggung jawab sosial.
Louis Hariona, selaku Humas PT. SBK mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk selalu bertanggung jawab atas dampak yang disebabkan oleh pembangunan Jalan Tol Probo-Wangi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Yang jadi komitmen kami sampai hari ini yang menjadi tanggung jawab sosial kami adalah konsisten memberikan bantuan CSR berupa beras dalam setiap bulannya di beberapa desa. Kemudian kami melakukan penyiraman ruas jalan untuk mengurangi dampak debu. Juga dampak dari mobilisasi kendaraan yang menyebabkan kerusakan pada ruas jalan, tentunya kita perlu berhati-hati dalam hal ini, namun pihak kami tetap komitmen untuk melakukan perbaikan secara berkala guna mengurangi resiko dan dampak” ungkap Louis.
Louis menambahkan bahwa ruas jalan yang dilakukan perbaikan secara berkala yakni di Jalan Raya Kotaanyar, Jalan Desa Jabung Sisir, dan di Desa Alas Sumur. “Adapun ruas jalan yang kami lakukan perbaikan secara berkala dan penyiraman yakni di Jalan Raya Kotaanyar, Jalan Desa Jabung Sisir, dan di Desa Alas Sumur. Sekaligus kita membagikan CSR di ruas jalan yang sama” tambahnya.
Humas PT. SBK tersebut mengucapkan terimakasih kepada masyarakat terkena dampak yang mendukung pembangunan Tol Probo-Wangi sehingga sampai hari ini bisa berjalan dengan baik.
Louis berharap kita sama-sama menjaga agar tidak menimbulkan dampak dan resiko yang berlebihan terhadap masyarakat sekitar, dan tentunya mohon doa restunya agar pelaksanaan PSN Tol Probo-Wangi dapat selesai tepat waktu.
“Saya berharap agar kita sama-sama menjaga agar dalam pembangunan ini tidak menimbulkan dampak dan resiko yang berlebihan kepada masyarakat sekitar tentunya. Dan tentunya kami mohon doa restunya agar pelaksanaan pembangunan ini segera selesai tepat pada waktunya” Harapnya.
Penulis : Alan
Editor : Anas